twitter


Sejak kecil saya menyukai atau hobi banget dengan olahraga. Kalau di SD waktu kelas 1-5 saya lebih menyukai bermain sepak bola, dan Volley. Ketika kelas 6, saya lebih fokus dan tertarik dengan olahraga Bulutangkis. Bahkan sampai sekarang pun saya masih sangat menyukai Olahraga Bulutangkis.

Awal saya menyukai Bulutangkis disebabkan karena saya sering melihat ayah bermain bulutangkis dengan teman-temannya. Nah, disitulah saya mulai tertarik dengan olahraga ini. 
Sebelumnya, saya belum bisa banget bagaimana cara bermain bulutangkis yang baik dan benar. Namun, Akhirnya, sedikit demi sedikit saya diajarin. Dan Alhamdulilah sampai saat ini saya lumayan bisa bermain bulutangkis. Meskipun nggak sehebat Taufik Hidayat, tapi tak apa yang penting Enjoy Aja...!hehe

Saya pernah dapat juara di Kabupaten Lampung Tengah antar siswa SMP tahun 2005 dan 2006. Waktu tahun 2005 tepatnya saya masih kelas 2 SMP, saya mendapatkan juara 1 Tunggal Putra se-Kabupaten Lampung Tengah. Dan tahun 2006, saya mendapatkan juara 2 Tunggal Putra se-Kabupaten Lampung Tengah lagi. Sayangnya 2 kali saya menjadi juara, tapi nggak pernah dapat piagam penghargaan di Kabupaten. Sangat menyesal pastinya. Tapi semua itu, ibarat istilah "nasi sudah menjadi bubur", karena sudah terlalu lama diurus waktu tahun tersebut tapi nggak keluar2 piagamnya dan akhirnya nggak keluar juga. Ya sudahlah, apa boleh buat. Dan masih ada lagi, saya juga pernah juara 1 Double Putra tingkat desa di Buminabung Ilir. Pasangan saya waktu itu, sudah menikah alias Bapak-bapak. Meskipun sudah Bapak-bapak tapi semangatnya 45.heheh 

Meskipun, sangat mengecewakan ditingkat Kabupaten tapi bukan berarti saya harus menyerah dan pesimis untuk bermain bulutangkis. Hingga saat ini pun, di bangku kuliah saya masih sering bermain bulutangkis. Tapi disamping itu, saat ini saya ber-harap dan bermimpi agar bisa bergabung dan bermain dengan klub PBSI. Semoga saja para anggota klub PBSI mendengar dan membaca blog ini. Amin 




0 komentar:

Posting Komentar